Sosialisasi Pembangunan Zona Integritas Menuju WBK dan WBBM Badan Litbang Diklat Kumdil Mahkamah Agung Republik Indonesia Tahun 2022
Dalam rangka mewujudkan Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bebas Melayani di lingkungan Badan Litbang Diklat Kumdil Mahkamah Agung Republik Indonesia menggelar Sosialisasi Pembangunan Zona Integritas tahun 2022, Kamis, tanggal 03 Februari 2022 pukul 10.00 WIB.
Acara tersebut berlangsung berdasarkan undangan Kepala Badan Litbang Diklat Kumdil Mahkamah Agung Republik Indonesia Dr. Zarof Ricar, S.H., S.Sos., M.Hum. kepada satuan kerja peradilan di bawah naungan Mahkamah Agung. Pengadilan Agama Buntok turut hadir melalui tautan berikut ini : https://youtu.be/umTPbA59c2Q
Adapun Kegiatan tersebut berlangsung secara virtual dengan agenda sebagai berikut:
10.00 : Pembukaan MC
10.05 : Menyanyikan Lagu
Indonesia Raya,
dilanjutkan Hymne MA
10.10 : Sambutan Kepala Badan
Litbang DIklat Kumdil
MA, sekaligus membuka acara
10.20 : Pembacaan Doa
10.25 : Sosialisasi Pembangunan ZI
11.00 – 12.30 : Diskusi / Tanya Jawab
12.30 : Selesai